Bandung– Sebagai bentuk penyesuaian diri dengan situasi pandemi yang sedang melanda Indonesia, Kanreg III BKN membangun Co-working space yang bertujuan untuk kegiatan diluar ruangan. Kepala Badan Kepegawaian Negara, Bima Haria Wibisana berkesempatan meresmikan Co-working space ini pada Kamis (10/6/2021). Peresmian ini juga disaksikan secara luring dan daring oleh Sekretaris Utama BKN, Kepala Kanreg III BKN, Kepala Divisi Administrasi dan Kepala Divisi Pemasyarakatan dari Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, pejabat administrator dari Kanreg III BKN dan Kanreg X BKN serta seluruh pegawai Kanreg III BKN.
Dalam laporannya, Kepala Kanreg III BKN Tauchid Djatmiko menjelaskan bahwa pembangunan Co-working space ini dapat mendukung Kanreg III BKN ketika melaksanakan kegiatan secara luring ataupun kegiatan secara daring karena berlokasi di taman kantor dengan sirkulasi udara bebas. Meskipun begitu, protokol kesehatan tetap dilaksanakan meskipun kegiatan dilaksanakan di luar ruangan.
“Co-working space ini diharapkan akan memberikan perubahan psikologis di lingkungan Kanreg III BKN dengan menghadirkan sebuah konsep perpaduan ruang santai dan ruang kerja yang dijadikan satu untuk memunculkan kesan casual dan profesional di satu waktu,” jelas Tauchid. Lebih lanjut ia menyebutkan bahwa situasi yang dihadirkan ini dapat meningkatkan keberanian dan kreativitas pegawai dalam menemukan solusi dari permasalahan.
Keterbukaan, transparansi dan kenyamanan menjadi filosofi dalam deisgn co-working space ini. Perpaduan warna natural wood dan putih juga memberikan kesan hangat, alami, komunikatif, mewah, dan elegan serta menggambarkan kebersihan, kejujuran, kemurnian dan kesan luas. Tas