info@bkn.go.id

022-0000000

RAPAT PENYUSUNAN LAPORAN MONITORING DAN EVALUASI (E-MONEV) TRIWULAN KE-III TAHUN 2018

Rapat penyusunan laporan monitoring dan evaluasi (e-monev) triwulan ke-III tahun 2018 diselenggarakan di Aula Kantor Regional III Badan Kepegawaian Negara selama dua (2) hari dimulai tanggal 11 Oktober – 12 Oktober 2018. Maksud dan tujuan diselenggarakannya rapat penyusunan laporan monitoring dan evaluasi (e-monev) triwulan ke-III tahun 2018 ini sesuai PP nomor 39 tahun 2018bahwa Kementerian/Lembaga menyusun laporan triwulan. Dan laporan triwulan disampaikan paling lambat 14 (empat belas) hari kerja.

Dalam sambutannya Kepala Kantor Regional III BKN, Hj. Imas Sukmariah, S.Sos., MAP mengucapkan terima kasih kepada Kepala Biro Perencanaan yang sudah memilih Kantor Regional III BKN menjadi tuan ruamah, sehingga kami dapat bersilaturahmi langsung dengan Bapak Sekretaris Utama. Semoga kegiatan ini menjadi ajang sharing pengalaman, pengetahuan dan pengelolaan keuangan yang lebih baik. Apabila di triwulan ke-III ini ada kegiatan yang tidak bisa direalisasikan segera konsultasi dan mencari solusi dalam menyelesaiakannya. Dan saling belajar dari yang Kantor Regional yang sudah merealisasikan terlebih dahulu. Kami berserta jajaran dan panitia mohon maaf apabila ada yang tidak berkenan dalam penyambutan. Semoga laporan monitoring dan evaluasi dapat tersusun dengan baik.

Dalam pengarahan dan pembukaan kegiatan penyusunan e-monev, Sekretaris Utama, Supranawa Jusuf, SH., MPAkegiatan yang masih berjalan dan sudah tidak dapat dijalankan dapat diinventarisir dan dianalisis kendalanya.

Ada 3 (tiga) prinsip dalam pelaksanaan laporan monev, diantaranya :

  1. Monitoring dan evaluasi ini adalah ajang belajar, bukan untuk mencari kesalahan atau menyalahnyalahkan siapa pun. Tetapi bersama-sama mencari solusi agar dapat berjalan dengan baik.
  2. No judicial artinya apa yang kita lakukan tidak ada kaitannya dengan hukum. Berbeda dengan hukum murni, melainkan administrasi keuangan. Semua Kantor Regional mempunyai kegiatan yang mirip yang membedakan hanya lokasi dan skala prioritasnya saja. Marilah saling belajar dan bertukar pengalaman dari Kantor Regional dan rekan-rekan yang lebih baik penyerapan anggarannya. Karena di atas langit masih ada langit, masih ada orang yang lebih pandai. Kiranya tak perlu ada rasa malu dan tak perlu sungkan untuk terus belajar.
  3. No burden, perlu dipahami bersama bahwa penyelenggaraan monev ini, bukan bermaksud menambah kerjaan bapak ibu. Tetapi merupakan bagian dari konsekuensi logis penyelenggara negara yang diberi mandat anggaran yang harus dibelanjakan sesuai dengan kapasitasnya.

 

Mengingat masih banyak tugas-tugas yang BKN dalam rangka meningkatkan Reformasi Birokrasi, salah satunya yaitu membangun zona integritas. Sesuai arahan BKN, semua unit kerja harus menjadi zona integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi. Inti dari pembangunan integritas adalah kejujuran, marilah membangun pribadi pegawai yang jujur. Selain itu, gratifikasi harus diperhatikan dan jangan sampai ada pegawai BKN ada yg terkena kasus korupsi. Marilah kita berdoa bersama-sama, baik di pusat maupun Kantor  Regional agar pegawai BKN termasuk orang yang jujur dan jauh dari perbuatan tercela.

Mohon dukungan dari semua Kanreg untuk dilaksanakan sesuai road map RB nasional. Yang paling relevan adalah peningkatan pelayanan publik juga menjadi fokus perhatian Kepala Kantor Regional.

Dihimbau untuk meningkatan sarana dan prasarana pelayanan UPT dan PPT. Akhir kata, kiranya pertemuan ini selain media bersilaturahmi sekaligus momentum yang baik untuk dimanfaatkan dalam pembelajaran atas kendala-kendala serta mencari solusi, sehingga menjadi bekal untuk menyelesaikan proses pencairan anggaran di triwulan ke-IV dan sebagai persiapan tahun depan.(‘ka)

Publikasi

Publikasi

Berita Terbaru

Tentang Kami

Kantor Regional III BKN adalah bagian penting dari entitas Badan Kepegawaian Negara yang luas, bertugas mengelola administrasi kepegawaian di wilayah kerja yang meliputi Jawa Barat dan Banten. Dengan keberadaan kami, kami hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta berperan aktif dalam mendukung pemerintah dalam pengelolaan sumber daya manusia di dua wilayah tersebut.

Jam Pelayanan

Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat yang membutuhkan.

Lokasi Kami

Hak cipta ©2024 Kantor Regional III Badan Kepegawaian Negara – Semua hak cipta dilindungi.