info@bkn.go.id

022-0000000

Upacara Bendera Rutin 17 Juli 2019

Upacara Bendera digelar di Kanreg III BKN, pada hari Rabu (17/7) di lapangan Kanreg III BKN. Dalam sambutan Kepala BKN yang dibacakan oleh Kepala Kantor Regional III BKN, Imas Sukmariah selaku Inspektur Upacara, Kepala BKN mengingatkan bahwa sesuai dengan tema Rakornas BKN mendatang, ASN adalah Perekat dan Pemersatu Bangsa sehingga diharapkan mampu menjadi perpanjangan tangan pemerintah dalam merekatkan dan memersatukan masyarakat di tengah kemajemukan Indonesia.

Lebih lanjut dalam sambutannya, Kepala BKN juga menyampaikan himbauannya kepada Pejabat Pembina Kepegawaian di Instansi Pusat dan Instansi Daerah untuk melarang ASN pada lingkungannya untuk menyampaikan  berita yang berisikan ujaran kebencian, hal yang mengandung SARA, dan terus mengarahkan ASN untuk terus menjaga integritas, loyalitas serta terus berpegang teguh pada empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia, Bhineka Tunggal Ika , dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. 

Kepala BKN juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pegawai, untuk semua kerja kerasnya sehingga BKN kembali merahih Opini Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK selama 10 tahun berturut-turut. Beliau juga berpesan untuk terus mempertahankan opini tersebut, seluruh unit harus meningkatkan kerja sama agar dapat mencapai prestasi yang lebih baik lagi.

Publikasi

Publikasi

Berita Terbaru

Tentang Kami

Kantor Regional III BKN adalah bagian penting dari entitas Badan Kepegawaian Negara yang luas, bertugas mengelola administrasi kepegawaian di wilayah kerja yang meliputi Jawa Barat dan Banten. Dengan keberadaan kami, kami hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta berperan aktif dalam mendukung pemerintah dalam pengelolaan sumber daya manusia di dua wilayah tersebut.

Jam Pelayanan

Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat yang membutuhkan.

Lokasi Kami

Hak cipta ©2024 Kantor Regional III Badan Kepegawaian Negara – Semua hak cipta dilindungi.